Pada tulisan sebelumnya telah dibahas cara menambahkan backsound/musik pada slide Powerpoint 2007. Berikut ini penjelasan mengenai bagaimana pengaturan terhadap backsound/musik yang disisipkan dalam slide presentasi Powerpoint 2007.
Setelah musik disisipkan di slide powerpoint, maka pada slide yang disisipi musik terdapat icon/gambar speaker berwarna kuning. Icon speaker kuning inilah yang menjadi entry point bagi kita, untuk melakukan pengaturan musik yang dimasukkan ke dalam slide tadi.
Klik icon speaker tadi, kemudian alihkan perhatian Anda pada jajaran tab yang ada pada Ribbon Microsoft Office Powerpoint 2007. Di sebelah kanan tab View pada Ribbon Office, akan muncul 2 tab baru, yaitu tab Format dan tab Options. Fokuskan perhatian kita pada tab Options. Klik kiri tab Options untuk memunculkan beberapa command yang ada di dalam Options. Silahkan perhatikan susunan Ribbon Powerpoint 2007 berikut ini:
Jika diperhatikan, maka di bawah tab Options, juga terdapat hirarki Ribbon sebagaimana pada Word 2007. Silahkan lihat kembali mengenai Mengenal Ribbon Microsoft Office Word 2007.
Kembali ke tab Options pada Powerpoint 2007. Untuk mengatur musik pada slide powerpoint, sebenarnya cukup dengan 2 Group Command saja pada Ribbon Powerpoint yang kita gunakan untuk mengatur sisipan suara dalam slide, yaitu Play dan Sound Options. Berikut ini nama command dan beberapa penjelasan terkait command dalam tab Options (Sound Tools):
- Preview. Fungsi command Preview ini adalah untuk memperdengarkan suara/musik yang disisipkan di dalam slide.
- Slide Show Volume. Command ini untuk mengatur volume/tinggi rendahnya suara dari musik yang disisipkan. Terdapat juga fungsi Mute, yaitu untuk ‘mematikan’ musik/suara yang disisipkan, jika slide yang disisipi diaktifkan.
- Hide During Show. Menyembunyikan icon speaker dari tampilan slide aktif. Klik fitur ini untuk menyembunyikan icon, namun jika Anda menerapkan suara aktif jika diklik maka sebaiknya hilangkan centang pada fitur ini.
- Loop Until Stopped. Fitur ini digunakan, jika slide yang disisipi memiliki kemungkinan waktu tayang yang cukup lama sehingga sisipan musik selesai sebelum kita berpindah ke slide berikutnya. Centang bagian ini untuk mengaktifkan perulangan pemutaran musik/suara.
- Play Sound. Ada tiga opsi dalam command ini, berikut penjelasan masing-masing fitur: Automatically. Musik/suara secara otomatis diputar, ketika slide yang disisipkan suara diaktifkan. When Clicked. Musik/suara diputar, ketika slide yang disisipkan suara diaktifkan dan icon speaker kuning diklik. Musik hanya aktif pada slide di mana sisipan dimasukkan, jadi ketika kita berganti slide maka musikpun berhenti diperdengarkan. Play across slides. Metode sama seperti pada Automatically, namun musik terus diputar mulai dari slide yang disisipkan musik/suara hingga akhir slide presentasi Powerpoint 2007.
Demikianlah tutorial mengatur backsound musik dalam slide presentasi Microsoft Office Powerpoint 2007. Tidak ada yang sulit asalkan mau mencoba dan terus berlatih. Semoga tulisan ini bermanfaat.